-->
Cara Mematikan iPhone jika Tombol Power iPhone atau iPad Rusak
Cara Mematikan iPhone jika Tombol Power iPhone atau iPad Rusak

Cara Mematikan iPhone jika Tombol Power iPhone atau iPad Rusak

Apa yang akan kamu lakukan jika tombol Power iPhone, iPad atau iPod Touch rusak, tidak berfungsi. Tenang saja, kamu bisa menggunakan fitur iOS yaiut Assistive Touch, untuk mengatasi masalah tombol Power tersebut. 


Dengan menggunakan fitur iOS - Assistive Touch, kita dapat memunculkan tombol power virtual dengan berbagai fungsi tertentu seperti kunci layar (lock screen) atau matikan perangkat Apple (iPhone, iPad, dan iPod touch). Mau coba fitur Assistive Touch perangkat Apple tersebut untuk restart, matikan perangkat, kunci layar, atau tambah/kurangi volume, ikuti langkah-langkah dibawah ini:

Cara Aktifkan Assistive Touch di iPhone, iPad dan iPod Touch

Pada tutorial ini, kita akan mengaktifkan fitur Assistive Touch dengan memunculkannya di layar dan menggunakan iOS 6. Jika kamu menggunakan iOS 7 atau diatasnya, caranya hampir mirip.

1. Buka menu Settings kemudian pilih submenu General - Accessibility.

2. Pada bagian Assistive Touch, geser jadi ON kemudian tap dan posisikan tombol Assistive Touch sesuai dengan keinginanmu. Dengan begitu, kamu sudah bisa melihat tombol virtual Assistive Touch seperti gambar dibawah.


Tombol ini dapat difungsikan untuk kunci layar, matikan perangkat, ambil gambar screenshot, dan masih banyak lagi fungsinya.

Cara Kunci Layar dengan Tombol Power Yang Rusak

Pilih tombol virtual Assistive Touch lalu pilih Device - Lock Screen


Cara Matikan Perangkat Apple iOS Tanpa Tombol Power

Masih menggunakan fitur Assistive Touch untuk turn-off iPhone, iPad dan iPod Touch. Caranya sangat mudah, pilih dengan cara tap tombol Assistive Touch lalu pilih Device kemudian tap dan tahan Lock Screen sampai muncul pilihan Slide to Power Off. Tips ini saya lansir dari laman MacWorld.

Cara Nyalakan iPhone / iPad Dengan Tombol Power Yang Rusak

Sangat mudah dapat kamu lakukan dengan cara colok kabel data ke perangkat iOS kemudian sambungkan ke iTunes.


Ada banyak hal menyebabkan tombol power rusak seperti karena keseringan digunakan, terjatuh atau hal lainnya. Tapi dengan mengikuti tutorial matikan perangkat Apple saat tombol power rusak, kamu tidak perlu menggunakan layanan servis lagi.

Apa yang menyebabkan tombol power kamu rusak? Ayo berikan komentar dibawah ya.
Advertisement
Admin
Seorang blogger yang menggunakan beberapa produk Apple dalam aktifitas nge-blognya.